JAKARTA, KOMPAS.TV Jenderal Andika Perkasa hadir di DPR RI pada Sabtu (6/11/2021) pagi.
Andika akan jalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) sebagai calon Panglima TNI.
Adapun pelaksanaan fit and proper test diadakan di Komisi I DPR RI pada pukul 10.00 WIB.
Pada momen itu Andika akan memaparkan visi misi jika terpilih menjadi Panglima TNI.
Kehadiran Jenderal Andika Perkasa disambut hangat oleh anggota dari komisi 1 DPR RI.
Baca Juga Setelah Uji Kelayakan di Hari Sabtu, Komisi I DPR RI Akan Ke Rumah Andika di Hari Minggu di https://www.kompas.tv/article/229161/setelah-uji-kelayakan-di-hari-sabtu-komisi-i-dpr-ri-akan-ke-rumah-andika-di-hari-minggu
Nantinya usai fit and proper test, Komisi I menggelar rapat dengar pendapat umum (RDPU) secara langsung dengan Andika.
Andika di awal telah menyampaikan visi-misi sebagai panglima TNI.
Komisi I selanjutnya akan mengelar rapat internal untuk pengambilan keputusan.
Baru nantinya diserahkan kembali kepada pimpinan DPR yang akan diparipurnakan Senin tanggal 8 November.
Baca Juga Intip Properti Andika Perkasa di Australia dan Amerika di https://www.kompas.tv/article/229055/intip-properti-andika-perkasa-di-australia-dan-amerika
Sebelumnya Presiden Jokowi akhirnya menjatuhkan pilihan pada KSAD Jenderal Andika Perkasa sebagai calon tunggal panglima TNI.
Hal itu diketahui setelah Jokowi mengirimkan surat presiden (supres) kepada DPR, Rabu (3/11/2021).
Video Editor: Faqih
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/229284/momen-andika-perkasa-disambut-dpr-sebelum-fit-and-proper-test
0 Comments